BAZNAS Kabupaten Kampar Utus 1 orang Pimpinan dan 3 orang Amil Pelaksana mengikuti Pelatihan Tata Naskah Dinas dan SOP

Rate this post

Pekanbaru, (auramedia.co)-Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kampar Utus 1 orang Pimpinan 3 orang Amil Pelaksana mengikuti Pelatihan Implementasi Perbaznas No 1 Tahun 2021 tentang Tata Naskah Dinas dan SK Ketua Baznas No 45 tahun 2023 tentang Standar Operasional Prosedur (SOP).

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Baznas Provinsi Riau pada 20-21 Juni di Hotel Dafam, Pekanbaru dan dibuka oleh Ketua BAZNAS Provinsi Riau Masriadi Hasan Lc, M,Sha Kamis (20/6/2024). Turut hadir Wakil Ketua Baznas Provinsi Riau, serta pemateri Pelatihan Tata Naskah Dinas dan SOP.

Wakil Ketua IV Ustadz Ridwan, SHI, MH di dampingi oleh Kepala Bagian Kesekretariatan SDM dan Umum Nofri Zulhadi, A.Md, Staf Bagain Umum Sukardi, SE dan Zurriataul Afifa, SE disela kegiatan pelatihan mengatakan Bahwa Kagiatan ini merupakan kegiatan yang sangat penting untuk diikuti karena berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi Wakil Ketua IV Bidang Kesekretariatan, SDM dan Umum.

“Pelatihan ini merupakan kegiatan yang luar biasa, karena dalam upaya untuk meningkatkan tata Kelola Baznas Kabupaten Kampar yang lebih baik dan maksimal. Kami berkomitmen akan mengikuti kegiatan ini dengan antusias demi tata Kelola yang jauh lebih baik,” ujar Wakil Ketua IV Ustadz Ridwan SHI, MH.

Lebih lanjut Ustadz Ridwan SHI, MH mengatakan, semoga setelah mengikuti pelatihan ini, ilmu yang didapatkan bisa diaplikasikan di Baznas Kabupaten Kampar terutama di bidang kesekretariatas, SDM dan Umum.

“Semoga pelatihan ini dapat meningkatkan profesionalitas dan kinerja amil dalam menjalankan tugas dibidang Kesekretaraitan, SDM dan Umum,” pungkasnya. (Kardi)

Read More  Kunjungan Kerja DPRD Kabupaten Agam ke Baznas Kampar

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*